Natural Look - Beauty Shots Retouching
- File Indonesia - Photography & Model Management
- Jan 3, 2017
- 2 min read
Hai ketemu lagi di blog behind the scenes file. Kali ini kita akan share lengkap mulai dari persipan photo shots sampai proses edtingnya.

Sesi ini kita bermain-main dengan warna hijau. Property yang dipakai daun selada yang masih seger. Sementara background yang dipakai warna abu-abu yang ditembak pakai color gel warna hijau supaya dapat hasil warna yang senada dengan daun selada.

Sesi kali ini yang jadi modelnya Adel Segina dan makeup artist Laraz Kartika. Di bawah ini beberapa foto saat pemotretan.
Oke sekarang kita masuk ke proses retouching ya.
Catatan penting saat melakukan proses retouching adalah, bagaimana foto terlihat natural tapi tetap apik. Dengan makeup yang bagus dan lighting setup yang tepat sebetulnya sudah menghasilkan foto yang bagus. Proses editing jangan sampai membuang itu semua.
Beberapa fotografer ada yang menyukai hasil foto beauty dengan kulit yang menjadi super mulus tanpa pori-pori seperti boneka. Tetapi file lebih senang dengan hasil retouch yang tetap realistis dan alami, dimana tekstur kulit terlihat jelas.
Seperti yang dilihat di beberapa foto di bawah ini, hasil foto sebetulnya sudah bagus. Hanya ada beberapa rambut kecil yang kurang rapi menutupi wajah, dan beberapa shadow-hinghlight yang perlu dikoreksi.
Teknik editing yang paling sering digunakan adalah frequency separation. Kalau belum familiar dengan teknik ini, bisa coba klik disini beberapa contohnya. Initinya, mirip dengan healing brush dan patch tools di adobe photoshop, tetapi dengan frequency separation kita dapat mengkoreksi secara terpisah layer yang digunakan untuk tekstur dan layer untuk skin tone.
Video ini memperlihatkan proses retouch menggunakan teknik frequency separation.
Sekilas tidak terlalu terlihat perbedaan dari hasil retouch, tapi kalau dilihat lebih dekat dan teliti, semua rambut halus yang menutupi wajah sudah hilang dan shadow-highlight lebih apik. Hasil seperti ini yang sangat disukai file, dan teman-teman make up artist. Hasil make up mereka jadi bener-bener keliatan bagusnya.
Ingin sesi foto atau punya portfolio makeup seperti ini? Bisa langsung klik disini ya.
Photography & Retouch: Azmi File
Model: Adel Segina
Make Up Artist: Laraz Kartika
Comentários